Sejarah Desa

Asal-Usul Desa Siwatu

Dahulu kala, kabarnya terdapat suami istri bernama Kyai Selogati dan Nyai Selogati. Pasangan suami istri ini membuka hutan untuk membuat perkampungan. Saat telah membuka hutan, mereka menemukan sebuah sumur yang penuh dengan batu. Oleh karena itu, tempat tersebut diberi nama Sumur Watu. Seiring berjalannya waktu, nama tersebut berubah menjadi Siwatu.